Kebijakan Pendidikan Islam di Indonesia (Konsep dan Analisis Kebijakan Pemerintah Tentang Pendidikan Islam di Indonesia)

Judul Buku : Kebijakan Pendidikan Islam di Indonesia (Konsep dan Analisis Kebijakan Pemerintah Tentang Pendidikan Islam di Indonesia)
Nama Penulis : Dr. Untung Khoiruddin, M.Pd.I.
Nama Penerbit : IAIN Kediri Press
Jumlah Halaman : 282 Halaman
Ukuran : 155mm X 230mm
ISBN : 978-623-7682-20-2

Sinopsis : Buku ini menggambarkan berbagai isu-isu penting dalam kajian kebijakan pendidikan di Indonesia. Isu-isu tersebut antara lain konsep dan teori analisis kebijakan pendidikan Islam, kebijakan pendidikan keagamaan (madrasah diniyah dan pondok pesantren, kebijakan pemerintah tentang biaya pendidikan sekolah/madrasah/pesantren), kebijakan tentang pengembangan pendidik dan tenaga kependidikan (kualifikasi, kompetensi dan sertifikasi), kebijakan tentang manaemen pendidikan berbasis sekolah dan implikasinya terhadap mutu pendidikan, konsep full day school dan pembelajaran daring, pembelajaran daring, dan kebijakan pendidikan merdeka belajar.

Paparan tentang kerangka konseptual dan analisis kebijakan di dalam buku ini sangat penting diketahui oleh para akademisi, peneliti, praktisi, hingga masyarakat umum.