LPPM Lakukan Monitoring Hasil Penelitian Litapdimas Antara

Kota Kediri – LPPM IAIN Kediri. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Kediri menggelar Monitoring Hasil Penelitian Litapdimas Antara. Kegiatan ini diikuti oleh 75 peneliti yang merupakan dosen di lingkungan IAIN Kediri dan berlangsung sejak hari Senin hingga Jum’at (14-18 Agustus 2023) secara daring melalui Zoom Meeting.

Dr. Taufik Alamin, M. Si, selaku Ketua LPPM, menyatakan bahwa kegiatan ini diadakan untuk menjaga kualitas hasil penelitian, sesuai dengan amanat Permenristekdikti No. 44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Penelitian. Standar tersebut mencakup hasil penelitian, isi penelitian, proses penelitian, penilaian penelitian, peneliti, sarana dan prasarana penelitian, pengelolaan penelitian, serta pendanaan dan pembiayaan penelitian.

Dr. Taufik Alamin menegaskan bahwa “pihaknya berupaya memastikan hasil penelitian memenuhi ekspektasi sehingga dapat berkontribusi pada kemajuan ilmu pengetahuan dan menawarkan solusi bagi permasalahan masyarakat.”

Agus Edi Kepala Pusat Penelitian LPPM, menjelaskan bahwa peneliti secara teknis akan bertemu dengan dua reviewer. “Naskah penelitian akan ditinjau oleh reviewer yang memiliki IDE Litapdimas, dan para reviewer tersebut akan memberikan masukan konstruktif untuk melengkapi hasil penelitian,” kata Agus.

Setelah presentasi selesai, para peneliti diminta untuk merevisi naskah mereka berdasarkan masukan dari reviewer dan mengunggah naskah yang telah diperbaiki ke akun Litapdimas masing-masing pada 31 Oktober 2023. Tahap berikutnya adalah peninjauan laporan akhir. (*/fda/iqb)